Header Ads

PortableApps.com Suite 1.5


Bagi anda yang sering menggunakan komputer yang berbeda tetapi tidak mau direpotkan dengan mengganti setting atau bahkan harus mendownload ulang aplikasi maka ada PortableApps.com Suit 1.5.




Di dalam aplikasi ini sudah disediakan berbagai aplikasi portable yang sering digunakan seperti Mozilla Firefox, Mozilla Thunderbird (email), Mozilla SunBird (kalender), ClamWin (antivirus), Pidgin (IM), Sumatra PDF, KeePass Password, Sudoku & Mines-Perfect (games), CoolPlayer (audio player), pnotes (sticky notes) serta OpenOffice (office Suite) untuk keperluan kerja seperti yang ada di Microsoft Office.

Aplikasi ini dapat anda download disini. Ada 3 pilihan yang disesuaikan dengan kebutuhan, mulai dari standar (1MB) sampai yang versi lengkap (124 MB).


Setelah selesai mendownload, pindahkan file tersebut ke USB Flashdisk atau hardisk eksternal di folder ROOT kemudian Install (dengan mengklik 2 kali).


Setelah instalasi selesai, anda bisa langsung menggunakannya dengan cara mengklik aplikasi tersebut melalui USB flashdisk/ Hardisk eksternal.

Bagi anda yang tidak membutuhkan paket lengkap tersebut, di web mereka juga disediakan berbagai macam aplikasi lain yang mungkin memang anda butuhkan, silahkan kunjungi web portableapps.com.


Source : PortableApps.com Suite 1.5 Released In English and German

Tidak ada komentar

Diberdayakan oleh Blogger.